SMP Negeri 1 Airnaningan semula bernama SMPN 2 Pulaupanggung. SMPN 2 Pulaupanggung ini mulai didirikan pada tahun 1990 dengan alasan melihat kondisi siswa lulusan setingkat SD di wilayah Airnaningan yang sangat banyak. SMPN2 Pulaupanggung ini didirikan dengan tujuan untuk menangani lulusan SD agar semua melanjutkan ketingkat SMP dan dalam rangka melaksanakan program pendidikan 9 tahuh yang dicanangkan oleh pemerintah. Pada tahun 2004, SMPN 2 Pulaupanggung ini diubah nama menjadi SMP Negeri 1 Airnaningan. SMP Negeri 1 Airnaningan terletak pada kondisi georafis pedesaan. SMPN1 Airnaningan ini terletak di Pekon Airnaningan, Kec. Airnaningan Kab.Tanggamus Propinsi Lampung.
Sejak didirika pergantian Kepala sekolah dapat diurutkan sebagai berikut : Subandi, Sutarjdo, AP, Akhyar, S,Pd, Sasmadi, S.Pd, Sulham Saleh, S.Pd, Yudi Hartono, S.Pd, Yarliani, S.Pd.I, H. Aswanto, S.Pd, Fathurrazi, S.Pd
Saat ini SMPN Airnaningan memiliki 38 guru,1 satpam, 1 tenaga kebersih, 1 penjaga malam, 7 tu, 18 rombel, 1 ruang guru, 1 ruang kepsek, 1ruang tu,1 lab IPA,1 lab komputer, 1 perpustakaan dan 11 toilet.
Tidak ada komentar
Posting Komentar